CASISPOLRIID – Tes Akademik atau Tes Potensi Akademik (TPA) merupakan salah satu tahapan tes penilaian yang harus dilalui untuk menjadi taruna AKPOL (Akademi Kepolisian). Tes Akademik dalam seleksi AKPOL bertujuan untuk mengukur kemampuan intelektual dan akademis calon peserta yang akan menjadi anggota Polri.
Tujuan utama Tes Akademik adalah menilai kemampuan kognitif, pemahaman verbal, kemampuan logika, dan penguasaan pengetahuan umum yang diperlukan dalam pelaksanaan tugas-tugas kepolisian. Dengan melibatkan berbagai jenis soal seperti tes logika, Tes Matematika Polri, dan tes verbal, Tes Akademik membantu mengevaluasi sejauh mana calon memiliki keterampilan intelektual yang diperlukan untuk menjalani pendidikan dan melaksanakan tugas-tugas di lapangan.
Selain itu, Tes Akademik juga berperan dalam memastikan bahwa calon peserta memiliki daya analisis dan respon yang cepat terhadap situasi yang mungkin dihadapi di lapangan. Tes ini menjadi indikator untuk memastikan bahwa yang terpilih memiliki dedikasi terhadap tugas kepolisian. Selain itu juga memiliki kapasitas intelektual yang memadai untuk memahami, menilai, dan merespons berbagai tantangan yang mungkin dihadapi dalam melaksanakan tugas kepolisian.
Tahapan Tes Akademik AKPOL
Adapun Tes Akademik dalam seleksi AKPOL terdiri atas dua tahapan yakni Tes Akademik Tingkat Daerah dan Tes Akademik Tingkat Pusat. Tes Akademik Tingkat Daerah dilakukan menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) dengan penilaian secara kuantitatif. Materi yang diujikan dalam Tes Akademik AKPOL Tingkat Daerah meliputi:
- Pengetahuan Umum (termasuk UU Kepolisian);
- Wawasan kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika, wawasan nusantara dan Kewarganegaraan);
- Matematika;
- Bahasa Indonesia.
Begitu pun dengan Tes Akademik tingkat pusat. Tes Akademik AKPOL Tingkat Pusat menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test). Adapun penilaian dilakukan secara kuantitatif. Materi yang diujikan dalam Tes Akademik AKPOL Tingkat Pusat meliputi materi TPA dan Bahasa Inggris.
Ketentuan Tes Akademik AKPOL
Adapun ketentuan penilaian pada Tes Akademik AKPOL sebagai berikut:
- Menggunakan sistem kuantitatif skala 0 – 100;
- Jawaban salah/tidak memberi jawaban tidak diberi nilai;
- Nilai tiap-tiap materi akan diakumulasikan sebagai nilai akademik secara keseluruhan
Tes Akademik memiliki bobot nilai yang cukup tinggi untuk kelolosan peserta pendaftar AKPOL. Oleh karena itu diperlukan nilai yang maksimal agar bisa bersaing dengan peserta lainnya. Jika tidak, peserta akan gugur karena nilai yang kurang tinggi dibanding peserta lain.
Jangan sampai casisjuara menjadi salah satu peserta yang gugur. Maksimalkan nilai Tes Akademik casisjuara dengan belajar bersama Bimbel Casispolriid sebagai Bimbingan Belajar Khusus Polri #1 Se-Indonesia di sini.